Selasa, 30 Juni 2020

WHO Pakai TikTok Untuk Perangi Hoax Virus Corona COVID-19

Sudah ada 55 negara yang mengonfirmasi kasus positif corona di negaranya. Pemberitaan terkait virus corona pun semakin marak, dan tak sedikit oknum yang menyebarkan hoax terkait virus corona COVID-19. Hal ini membuat sebagian orang kesulitan membedakan mana informasi hoax dengan yang tidak.
Menanggapi kemunculan hoax terkait virus corona baru COVID-19, Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) mengakalinya dengan menggunakan aplikasi Tik Tok. Aplikasi tersebut saat ini sedang banyak digunakan publik.

Dikutip dari Engadget, WHO membuat akun TikTok bernama @who. Akun ini sudah mendapatkan centang biru alias status verified account. Akun Tik Tok WHO langsung populer dengan 105,6 ribu pengikut dan sudah memiliki 798,8 ribu likes.

Ada dua konten yang telah ia buat. Konten pertamanya terkait cara penggunaan masker yang benar. Video kedua adalah cara melindungi diri dari virus corona baru COVID-19 seperti cara menjaga kesehatan dan etika saat batuk di tempat umum.

Berdasarkan pantauan detikcom, video pertama sudah ditonton sebanyak 18,6 juta kali. Sedangkan video keduanya sudah ditonton sebanyak 13 juta kali.

Dalam 48 Jam, Kasus Virus Corona di Italia Naik Dua Kali Lipat

Kepala Badan Perlindungan Sipil Italia, Amgelo Barelli, melaporkan sejak virus corona baru COVID-19 muncul di Italia, hingga saat ini kasusnya terus bertambah. Sebanyak 1694 orang positif terinfeksi COVID-19 di Italia.
Mengutip CNN, jumlah tersebut menunjukkan kenaikan kasus virus corona baru ini hampir mencapai dua kali lipat. Menurut Barelli, pada hari Jumat (28/2/2020) angkanya masih di 888.

Sementara itu, jumlah pasien positif corona di Italia pada Minggu (1/3/2020) bertambah jadi 34 setelah lima orang dikabarkan tewas pada hari yang sama. Semua pasien yang dilaporkan tewas pada hari itu berada di kawasan utara yaitu di Lombardy, Emlia-Romagna, dan Veneto.

Saat ini sebanyak 779 pasien masih dirawat di rumah sakit di mana 140 di antaranya menjalani perawatan intensif. Sehari sebelumnya jumlah yang dirawat ada 506 orang.

Meski begitu, Borelli menjelaskan ada 83 orang yang setidaknya berhasil sembuh dari virus corona COVID-19, sejak dimulainya epidemi corona di Italia.

Kok Tak Tampak Disinfeksi Saat WNI ABK Diamond Princess Turun Pesawat?

Ada sejumlah perbedaan saat 69 WNI ABK Diamond Princess tiba di Bandara International Kertajati, Majalengka. Proses disinfeksi terhadap para WNI tidak tampak mencolok seperti saat 241 WNI datang dari Wuhan.
Dalam pantauan detikcom, satu persatu WNI turun dari pesawat dan langsung bergegas menuju bus RSPAD Gatot Soebroto yang telah disediakan. Tampak beberapa petugas dengan alat disinfektan, tetapi tidak terlihat menyemprotkan sesuatu.

Sekretaris Direktorat Jenderal Pencegahan dan Pengendalian Penyakit (P2P) Kementerian Kesehatan dr Achmad Yurianto menjelaskan, disinfeksi yang dilakukan di Bandara Kertajati memang hanya untuk untuk barang-barang para WNI.

"Setelah ini menuju indramayu. Sampai di Indramayu, nanti kita disinfeksi. Kalau barang-barang mereka, didisinfeksi di sini. Sekarang," jelas dr Yuri.

Oh begitu, pantesan tidak kelihatan.
https://indomovie28.net/black-clover-episode-8-subtitle-indonesia/

Tidak ada komentar:

Posting Komentar